Minggu, 22 April 2012

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM




Pendidikan agama islam, tentu kita telah mengenal lebih lama bahkan sangat melekat dalam lubuk kita mengenai pendidikan agama islam itu sendiri. Akan tetapi saat di Tanya orang pendidikan agama islam itu sendiri itu apa? Itu yang terkadang kita sulit untuk mengungkapkannya. Untuk itu, pada kesempatan ini akan saya kupas sedikit mengenei pendidikan, islam dan pendidikan islam hingga setidaknya kita lebih mengenal arti pendidikan islam itu sendiri agar kita lebih mantap dan yakin dalam belajar pendidikan khususnya pendidikan agama islam.
Istilah pendidikan Islam merupakan gabungan dari dua kata yang berbeda, yaitu “pendidikan” dan “Islam”. Dalam hal ini, menurut Imam Bawani: kata kuncinya adalah “Islam” yang berfungsi sebagai sifat, penegas pemberi ciri khas bagi kata pendidikan.[1] Kata “Islam” dalam “pendidikan Islam” menurut Ahmad Tafsir: “Menunjukkan warna pendidikan tertentu, yaitu pendidikan yang berwarna Islam, pendidikan yang Islami, yaitu pendidikan yang berdasarkan Islam”.[2]
Menurut bahasa, Imam Bawani mengungkapkan: istilah “pendidikan Islam” berasal dari khasanah bahasa Arab, asal kata dalam al-Qur’an dan Hadits Rasul, dua sumber pokok ajaran Islam, istilah yang dipakai untuk menunjukkan konsep dan kegiatan pendidikan adalah ta’lim, tarbiyah dan ta’dib.[3]
Arti pendidikan sendiri, secara umum berasal dari bahasa Yunani “paedagogis”. Paeda berarti anak dan gogis berarti mendidik. Pengertian pendidikan, menurut A.D. Marimba “Pendidikan adalah bimbingan atau pimpinan secara sadar oleh si pendidik menuju terbentuknya kepribadian yang utama.”[4] Sedangkan menurut Syekh Mustofa al-Ghulayaini:
التربية: هي غرش الأخلاق الفاضيلة في نفوس الناشئين وسقيها بالإرشاد والنصيحة حتى تصبح ملكة من ملكات النفس ثم تكون ثمراتها الفضيلة والخير وحب العمل لنفع الوطن.
Artinya: “Pendidikan adalah penanaman akhlak yang utama dalam jiwa generasi muda, dan menyirami dengan petunjuk dan nasehat sehingga menjadi kebiasaan jiwa, kemudian kebiasaan itu membuahkan keutamaan, kebaikan, cinta amal yang berguna bagi negaranya.”[5]

Untuk memahami istilah pendidikan Islam dapat difahami beberapa pengertian, yaitu:
a.    Pendidikan menurut Islam atau pendidikan Islami, yakni pendidikan yang difahami dan dikembangkan dari ajaran dan nilai-nilai fundamental yang terkandung dalam sumber dasarnya, yaitu al-Qur’an dan As-Sunnah.
b.   Pendidikan ke-Islam-an atau Pendidikan Agama Islam, yakni upaya mendidik agama Islam atau ajaran Islam dan nilai-nilainya, agar menjadi way of life (pandangan dan sikap hidup) seseorang.
c.    Pendidikan Islam dalam Islam, atau proses dan praktek penyelenggaraan pendidikan yang berlangsung dan berkembang sejarah umat Islam.[6]
Menurut Muhaimin, istilah pengertian pendidikan Islam tersebut dapat difahami secara berbeda, namun pada hakekatnya merupakan satu kesatuan dan mewujudkan secara operasional dalam satu sistem yang utuh, yaitu yang dibangun dan dikembangkan dari al-Qur’an dan as-Sunnah.[7]
SEMOGA BERMANFAAT



[1] Imam Bawani, 1993, Tradisionalisme dalam Pendidikan Islam: Studi tentang Daya Tahan Pesantren Tradisional, Surabaya: Al-Ikhlas, hal. 59.
[2] Ahmad Tafsir, 1993, Ilmu Pendidikan dalam Perspektif Islam, Bandung: Remaja Rosdakarya, hal. 24.
[3] Imam Bawani, Opcit, hal. 60.
[4] Ahmad Tafsir, 1994, Ilmu Pendidikan dalam Perspektif Islam, cet. II, Bandung: PT. Rosdakarya, hal. 24.
[5] Syekh Mustofa Al-Ghulayaini, 1949, Idhotun Nasyi’in, Beirut: Al-Maktab al-Aliyah,  hal. 189.
[6] Muhaimin, 2001, Paradigma Pendidikan Islam, Bandung: Remaja Rosdakarya, hal. 29-30.
[7] Ibid, hal. 30.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar